Resep Pencok Kacang Panjang Khas Sunda

Resep Pencok Kacang Panjang adalah salah satu menu masakann khas sunda. Menu ini terbuat dari bahan kacang panjang yang dipotong-potong kemudian dicampur dengan bumbu seperti bawang putih, cabai, dan juga daun kemangi. Resep masakan ini bisa menjadi pilihan jika anda sudah bosan dengan olahan kacang panjang selama ini. Terlebih lagi jika anda berasal dari Jawa Barat yang sekarang ini sedang merantau, menu ini bisa mengobati rasa rindu anda dengan kampung halaman. Untuk membuat hidangan ini cukup mudah, meskipun bagi pemula sekalipun. Bagi pecinta sayuran wajib mencicipinya, karena masakan ini murni menggunakan bahan kacang panjang saja. Untuk lebih jelasnya bisa mencatat resep pencok kacang panjang dibawah ini.
Resep Pencok Kacang Panjang Khas Sunda
Bahan :
  • Kacang panjang 1 ikat, lalu potong-potong
  • Cabai rawit merah 5 buah
  • Cabai rawit hijau 5 buah
  • Bawang putih 1 siung
  • Kencur ukuran sedang 1 ruas jari
  • Gula jawa iris 1 sendok makan
  • Garam 1/4 sendok teh
  • Terasi bakar 1/4 sendok teh (sesuai selera)
  • Daun kemangi secukupnya
Cara Membuat Pencok Kacang Panjang :
  1. Sebelumnya, haluskan bawang putih, kencur, cabai rawit, gula merah, terasi bakar dan garam
  2. Setelah halus masukkan kacang panjang dan haluskan dengan sedikit ulekan
  3. Kemudian aduk sampai bumu halusnya merata dan tambahkan daun kemangi
  4. Pencok kacang panjang siap disajikan
Bagaimana, mudah cepat banget kan Resep Pencok Kacang Panjang Khas Sunda ini? Semoga dengan sudah kami bagikan resep ini, anda tidak perlu lagi mencari penjual pencok kacang panjang. Selain lebih irit juga lebih puas menikmatinya jika membuat sendiri di rumah. Coba juga Resep Tumis Kacang Panjang untuk sebagai referensi lain.

0 Response to "Resep Pencok Kacang Panjang Khas Sunda"

Post a Comment