Resep Ceker Ayam Kuah Kecap bisa menjadai alternatif jika anda saat ini memiiki banyak stok ceker ayam. Resep Masakan yang bisa anda jadikan referensi untuk menyajikan menu yang enak dan lezat. Dengan begitu bunda akan semakin disayang oleh anggota keluarga. Masakan ini terbilang mudah dalam pembuatannya dan bahannya juga gampang ditemui dipasar tradisional maupun pasar modern. Masakan hampir mirip dengan semur, tapi untuk olahan ini tidak memakai santan. Hidangan ini sangat nikmat jika disantap dengan nasi putih pada waktu siang hari ataupun malam hari. Makan jika bunda ingin memasak dengan bahan yang murah dan prosesnya mudah bisa mencoba resep ceker kuah kecap berikut ini. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat dibawah ini.
Bahan :
- Ceker ayam 1 kg cuci bersih
- Jahe 3 cm, dimemarkan
- Daun salam 2 lembar
- Kecap manis 3 sendok makan
- Kecap asin 1 sendok teh
- Bawang putih cincang 2 siung
- Bawang bombay iris 1 buah
- Cabai merah/rawit 5 buah
- Margarin 3 sendok makan
- Air matang 1000 ml
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
Cara Membuat Ceker Ayam Kuah Kecap :
- Rebuslah ceker ayam dengan jahe dan daun salam
- Tumis bawang bombay dan bawang putih bersama margarin hingga wangi
- Lalu masukkan ceker ayam dan beri kecap manis dan juga kecap asin, lalu garam dan gula pasir
- Kemudian masukkan air kaldunya, terus masukkan cabai dan masak hingga cabainya layu serta bumbunya meresap
- Angkat dan hidangkan
Itulah yang bisa kami bagikan untuk Resep Ceker Kuah Kecap pada hari ini. Semoga bunda di rumah tidak lagi bingung untuk menghidangkan masakan yang disukai oleh keluarga. Sebagai referensi bunda juga bisa membuat Resep Ceker Kuah Pedas.
0 Response to "Resep Ceker Kuah Kecap"
Post a Comment