Resep Jagung Susu Keju - Jika anda butuh cemilan yang sehat dan juga enak, cobalah menu jagung susu keju ini. Kita sudah tahu bahwa keju dan susu mengandung protein dan jagung mengandung karbohidrat yang semua itu baik bagi tubuh kita. Cemilan ini akan lebih nikmat bila dimakan pada sore hari di temani dengan minuman hangat seperti teh, kopi ataupun susu. Cara membuat cemilan ini terbilang gampang, bahan yang dipakai juga mudah didapat, seperti jagung manis, susu kental manis, keju dan juga margarin. Untuk lebih jelasnya bisa di lihat resep jagung susu keju dibawah ini.
Bahan :
- Jagung manis 250 gram, pipil
- Susu kental manis putih 4 sendok makan, atau 1 sachet
- Keju cheddar 50 gram, parut sesuai selera
- Margarin 1 sdm, atau secukupnya
Toping :
- Meses/Strawberry/Chocochips
Cara Membuat :
- Kukus jagung kira-kira 10 menit hingga matang, angkat dan sisihkan
- Siapkan wadah, lalu masukkan jagung selagi masih hangat
- Aduk dengan margarin hingga rata
- Lalu beri susu kental manis
- Kemudian taburi keju cheddar parut
- Hidangkan hangat dengan topingnya
Bagaimana, mudah dan simple banget kan Resep Jagung Susu Keju ini. Semoga dengan adanya resep tersebut anda tidak bosan mengkonsumsi jagung yang tiap hari hanya di olah sebagai Sup Jagung atau direbus saja.
0 Response to "Resep Jagung Susu Keju"
Post a Comment