Resep Minuman Kunyit Asam

Resep Minuman Kunyit Asam - Ternyata membuat minuman kunyit asam itu mudah banget lhoh. Anda pasti bisa mencobanya sendiri di rumah, meskipun banyak penjual minuman ini. Bagi yang sering kerja malam sebaiknya mengkonsumsi minuman ini, selain enak dan menghangatkan badan. Kunyit asam juga banyak manfaatnya, untuk menyegarkan tubuh dan juga bisa memperlancar buang air besar. Tidak hanya itu saja, kunyit asam juga bisa dijadikan jamu. Nah, anda sudah tahu kan manfaat kunyit asam, penasaran dan berminat ingin membuatnya, berikut ini resep minuman kunyit asam yang bisa anda coba.
Resep Minuman Kunyit Asam
Bahan :
  • 1/2 kg kunyit
  • 1/2 kg asam jawa
  • 1/4 kg gula
  • 2 liter air
  • garam sedikit saja
Cara membuat Minuman Kunyit Asam :
  1. Cuci bersih kunyit, kupas kulitnya dan lalu diparut atau bisa anda blender
  2. Saring hasil parutan/blender dan ambil airnya
  3. Rebus air perasan kunyit dan masukkan asam, gula dan garam. Lalu aduk-aduk sampai mendidih
  4. Kunyit asam siap untuk disajikan baik hangat atau dingin sama enaknya
Bagaimana, Resep Minuman Jamu Kunyit Asam ini sangat mudah dan cepatkan. Bahan-bahan yang digunakan juga mudah didapat dan tentunya juga murah. Jika ingin mencoba minuman berkhasiat yang lain bisa membuka Resep Saraba Khas Makasar yang juga sangat baik bagi tubuh.

0 Response to "Resep Minuman Kunyit Asam"

Post a Comment