Resep Cake Tape Kismis - Jika anda suka makan tape singkong dan ingin mencoba kreasi dari sebuah tape, cobalah dibuat menjadi sebuah cake. Dengan begitu anda tidak bosan untuk mengkonsumsi tape. Lalu bagaimana caranya? Tenang saja karena Aneka Resep Masakan akan berikan resepnya. Namanya Cake Tape Kismis, perpaduan antara tape singkong dan kismis. Cake ini bisa menjadi sajian untuk anak-anak yang suka makan kue dan bisa menemani kita pada waktu luang. Jika anda berminat untuk membuat cake tape, berikut ini resep selengkapnya.
Bahan :
- 300 gram tape singkong, buang seratnya
- 100 gram kismis, taburi dengan sedikit tepung terigu, aduk rata
- 250 gram mentega/margarin
- 150 gram gula pasir
- 180 gram tepung terigu, ayak
- 100 cc santan
- 6 butir telur
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat Cake Tape Kismis :
- Campur tape singkong serta santan, kemudian blender sampai halus dan rata, lalu sisihkan
- Campur mentega, gula pasir serta garam, kocok sampai lembut. Kemudian tambahkan adonan tape, kocok kembali sampai lembut
- Masukkan 2 sdm tepung terigu, lalu kocok sampai rata, kemudian tambahkan telur satu per satu sambil terus dikocok sampai rata dan mengembang
- Masukkan sisa tepung terigu sedikit demi sedikit, lalu aduk rata. Kemudian tambahkan kismis dan aduk rata
- Siapkan loyang bulat yang berlubang tengahnya, olesi dengan sedikit mentega, kemudian tuang adonan kedalamnya, lalu panggang dalam oven sampai matang serta berwarna kecoklatan, kemudian angkat dan sajikan
Demikianlah Resep Cake Tape Singkong Kismis yang bisa kami bagikan untuk hari ini. Semoga bermanfaat bagi anda semuanya.
0 Response to "Resep Cake Tape Kismis"
Post a Comment