Resep Minuman Coklat Hangat Berempah

Resep Minuman Coklat Hangat Berempah adalah sebuah minuman yang terbuat dari bahan dasar susu dan cokelat bubuk yang dicampur dengan berbagai bahan rempah. Minuman hangat dan segar yang pas banget jika dihidangkan untuk menemani kita dalam suasana dingin. Baik itu malam hari ataupun di pagi hari. Minuman ini sebagai alternatif lain jika anda ingin mencoba minuman hangat lain sebagai pengganti teh hangat ataupun kopi. Bagi yang inging mencoba mencicipi enak dan hangatnya minuman coklat ini, Aneka Resep Nusantara sudah siapkan resep membuat minuman coklat hangat berempah yang bisa anda praktekkan sendiri nantinya.
Resep Minuman Coklat Hangat Berempah
Bahan :
  • 30 ml coklat bubuk
  • 500 ml susu cair hangat
Bahan Sirup Gula :
  • 100 gram gula pasir
  • 1 buah cengkeh
  • 2 cm kayu manis
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk untuk tabura
  • 1/2 sdt bumbu spekuk
  • 300 ml air
Cara Membuat Minuman Coklat Berempah :
  1. Aduk rata susu cair hangat serta coklat bubuk
  2. Untuk siurupnya : campurkan air, kayu manis, cengkeh, bumbu speku, gula pasir kemudian masak sambil aduk-aduk hingga kental
  3. Masukkan campuran susu coklat kedalam sirup, lalu aduk kembali sampai rata
  4. Tuangkan dalam gelas dan hiasi dengan bubuk kayu manis
  5. Hidangkan minuman coklat ini hangat
Resep Minuman Coklat Hangat Berempah ini semoga bisa menjadi teman yang setia menemani anda disaat kedinginan. Untuk minuman hangat lain bisa mencoba Resep Wedang Lengkeng yang juga menghangatkan badan.

0 Response to "Resep Minuman Coklat Hangat Berempah"

Post a Comment