Resep Tumis Kangkung Tauco

Resep Tumis Kangkung Tauco | Tumis kangkung adalah masakan khas nusantara yang sudah mendunia. Siapa saja familiar dengan menu yang satu ini. Dari kalangan bawah hingga kalangan atas suka dengan namanya tumis kangkung. Ada yang bilang kalo makan kangkung akan ngantuk, tapi meskipun begitu tetap saja masih banyak yang mengkonsumsi masakan ini. Cara membuat tumis kangkong tauco sangat mudah dan bahan yang digunakan pun ada dimana-mana. Terlebih lagi harga kangkung yang sangat terjangkau semua kalangan. Tumis kangkung biasanya juga dijual di warung makan jawa, sunda, seperti warteg, saung, lesehan lainnya. Bagi anda yang ingin mencoba membuatnya, berikut ini adalah resep lengkap tumis kangkung tauco.
resep tumis kangkung tauco

Bahan :
  • 1 ikat kangkung, siangi potong-potong
  • 100 gram daging ayam atau udang kupas, iris tipis
  • 2 batang cae merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 4 bawang merah, iris tipis
  • 1 cm lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 1 sdm tauco
  • 1 sdm minyak goreng
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
Cara membuatnya :
  1. Panaskan minya, masukkan semua bumbu iris, lengkuas dan daun salam. Masak hingga baunya harum
  2. Masukkan ayam/udang, masak hingga matang
  3. Tambahkan tauco, gula dab garam, aduk
  4. Masukkan kangkung, masak hingga kangkung matang
  5. Selesai dan siap untuk disajikan
Itulah Resep Tumis Kangkung Tauco yang dapat kami bagikan untuk sore hari ini, semoga resep masakan yang kami bagikan ini bisa menmabah menu sehari-hari anda. Anda juga bisa mencoba resep dengan bahan kangkung juga yaitu Resep Cah Kangkung. Selamat memasak yach..

0 Response to "Resep Tumis Kangkung Tauco"

Post a Comment