Resep Membuat Es Teler Spesial

Resep Membuat EsTeler Spesial - Es teler terasa segar apabila disajikan di siang hari ketika cuaca panas. Berikan kesegaran baru di keluarga tercinta dengan membuatnya sendiri dirumah. Dengan begitu anak-anak akan betah di rumah karena sudah ada minuman yang enak. Selain itu kita bisa mencegah anak kita untuk jajan es sembarangan yang kita tidak tahu bahan apa saja digunakan dalam membuat es tersebut. Oleh karena itu Aneka Resep Masakan hadir dengan sebuah minuman yang sungguh menggugah selera. Caranya sangat mudah hanya dengan mengikuti resep membuat es teler berikut ini :
Resep Membuat Es Teler Spesial
Bahan untuk Membuat Es Teler Spesial :
  • 1 buah avocad, keruk dagingnya
  • 10 biji nangka, iris tipis
  • 1 buah kelapa muda, keruk dagingnya
  • 15 biji kolang-kaling manis, iris tipis
  • 500 ml sirup gula
  • Es serut secukupnya
  • susu kental manis secukupnya
Bahan sirup gula : (masak hingga mengental)
  • 100 gram gula pasir
  • 400 ml air kelapa (atau air biasa)
Cara membuat es teler spesial :
  1. Taruh dalam gelas, kelapa muda, avokad, nangka, dan kolang-kaling. tuangi sirup gula dan kucuri susu kental manis.
  2. Sajikan bersama es serut.
Demikianlah Resep Cara Membuat Es Teler Spesial, mudah-mudahan bermanfaat.Silahkan cari resep minuman lainnya sesuai selera anda sendiri.

0 Response to "Resep Membuat Es Teler Spesial"

Post a Comment