Resep Risoles Kentang Wortel Enak | Risoles adalah panganan ringan yang berisi ayam, kentang, wortel dan dibalut dengan kulit yang terbuat dari tepung. Panganan ini banyak variasi isiannya, ada isi daging, isi sayuran, dan masih banyak yang lainnya. Untuk menemukan panganan ini mudah sekali, karena sudah banyak dijual di warung-warung. Tidak hanya rasanya yang enak, panganan ini juga murah. Jadi wajar saja jika banyak penikmat makanan ini. Selain itu, ini juga ladang kuliner bagi para bunda. Dengan memanfaatkan waktu senggang untuk mencari uang untuk jajan anak. Bagi bunda yang berminat, berikut ini adalah resep lengkapnya.
Bahan kulit :
- 250 gram terigu
- 1 butir telur
- 2 sdm maizena
- 2 sdm margarin cair
- 500 ml air
- garam secukupnya
Bahan isi :
- 2 pcs kentang
- 3 pcs wortel
- 1 potong ayam rebus, disuwir-suwir
- daun bawang secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 sdt gula pasir
- lada secukupnya
Cara buat kulitnya :
- Campur semua bahan sampai tercampur
- Cetak pakai teplon
Cara buat isinya :
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Masukkan ayam, kentang, wortel, gula pasir, garam, kaldu ayam jika suka. Beri air sedikit, tunggu sampai kering. Cetak
- Celupin ke telur yang sudah dikocok lepas, setelah itu celupin lagi ke tepung panir. Goreng
- Jadi dech risolesnya.
Ayo bunda praktekkan Resep Risoles Kentang Wortel ini, lumayan kan buat sampingan. Semoga bermanfaat dan lakukan dengan hati yang tenang supaya hasilnya juga memuaskan.
0 Response to "Resep Risoles Kentang Wortel Enak"
Post a Comment